f FREE DOWNLOAD| Spanduk HUT KEMRI Ke-77 Tahun 2022 - osedes.std
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

FREE DOWNLOAD| Spanduk HUT KEMRI Ke-77 Tahun 2022


Dalam UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 alinea pertama disampaikan “Bahwa Sesungguhnya Kemerdekaan itu adalah hak segala bangsa dan oleh sebab itu penjajahan diatas dunia harus dihapuskan karena tidak sesuai dengan perikemanusiaan dan perikeadilan”. Maka, bukanlah suatu hal baru lagi bila setiap negara menginginkan kemerdekaan meskipun tenaga, pikiran dan materi bahkan nyawapun menjadi taruhannya tidak menjadi masalah asalkan mereka memperoleh kemerdekaan. Dengan demikian sebagai warga negara yang baik dan yang telah merdeka, Memperingati Hari Kemerdekaan merupakan hari yang cukup istimewah dimana dihari spesial ini setiap warga mengenang jasa para pahlawan yang telah rela mempertaruhkan nyawanya demi memperjuangkan kemerdekaan. Di Indonesia Hari HUT Kemerdekaan Jatuh pada setiap tanggal 17 Agustus dan untuk Tahun 2022 Indonesia sudah merdeka selama 77 tahun. Mengingat Perayaan Nasional yang sangat berbahagia ini kami segenap tim osedes.std turut ambil bagian dengan cara sukarela membantu teman-teman dengan membagikan template banner/spanduk ucapan HUT KEMRI ke – 77 tahun dengan format psd ready cetak. Tanpa berbasa-basi silahkan didownload melalui link dibawah.

Cara Membuat Spanduk HUT KEMRI Ke – 77

1.    Kumpulkan Semua bahan seperti logo, gambar atau elemen grafis lainya yang berkaitan dengan HUT KEMRI Ke – 77.

2.    Tentukan Jenis Font yang sesuai. Untuk nama font yang saya gunakan pada template spanduk hut kemri ke-77 kali ini yaitu: Arial Black, Anydore, Anton, Square721 BT, Oaklash dan AddCityboy. Jika teman-teman tidak memiliki salahsatu dari font di atas silahkan di download dulu

3. Kemudian Buka Aplikasi Photoshop dan Buat New Dokumen.

4. Tentukan Ukuran spanduk yang akan kamu buat. Misalnya: teman-teman mau membuat spanduk ukuran 1x4 m, maka silahkan masukan ukurannya di kolom Lebar (width: 400 cm) dan Tinggi (Height: 100 cm). Mengingat ukuran file yang cukup besar apabila mengikuti ukuran cetak, maka pada tutorial kali ini saya memakai system perbandingan yakni: ukuran Lebar (width: 40 cm) dan Tinggi (Height: 10 cm) dengan Format color RGB/CMYK, lalu Resolusi: 300px tujuannya agar pada saat diubah ke bidang cetak nanti tidak mengalami penurunan kualitas gambar (blur).

5.    Selanjutnya, mulailah mengedit dengan memasukkan satu-persatu bahan-bahan yang  telah anda siapkan sebelumnya.

6. Jika bagian gambarnya sudah selesai maka berlanjut pada penyisipan teks. Ingat perhatikan penekan atau teks yang harus ditonjolkan. Sebab dengan pebandingan ukuran teks biasanya pembaca lebih mudah memahami informasi yang kita sampaikan.

7. Dan setelah semuanya selesai. Kemudian silahkan cek Kembali manatau ada teks/huruf yang kurang atau tipo.

8.  Jika yakin. Hal yang terakhir adalah menyimpan file untuk proses cetak. Silahkan ke menu  filesave/save as – lalu, ubah save as type ke jpeg. Kemudia SAVE.


SILAHKAN DOWNLOAD SPANDUK HUT KEMRI KE-77 (free)

Format : Photoshop (PSD) - JEPG

Resolusi : 300 px

Ukuran File : 5,90 MB

Bidang Cetak : 1 x 4 meter

Cara download Dan Membuka File :

-       Silahkan klik menu download di bawah dan mulai download melalui google drive

-       Kemudia Extract File.rar melalui komputer atau laptop

-       Silahkan cek password di : https://www.youtube.com/watch?v=TVQ430eGLDE

-       Selamat ! Anda Berhasil mendapatkan template spanduk hut kemri ke-77 dari kami, Ingat! Desain ini hanya untuk kalangan sendiri dan sebagai bahan edukasi, tidak untuk diperjual belikan. semoga bermanfaat dan Jangan lupa tinggalkan komentar terbaik anda dikolom komentar jika anda puas dengan karya kami terus pantau blog osedes.std agar tidak ketinggalan desain-desain kami selanjutnya.

1 komentar untuk "FREE DOWNLOAD| Spanduk HUT KEMRI Ke-77 Tahun 2022"

  1. Berkali kali sy tonton videonya tapi passwordnya gak begitu jelas(blur). sy tertarik dgn desainnya, tolong kirimin ke Email: aazizals2017@gmail.com
    Terimakasih sebelumnya, semoga bermanfaat.

    BalasHapus